twitter rss

Cara Membuat Blog di Blogspot

Langkah-langkah untuk membuat sebuah blog pada blogspot hampir sama dengan cara membuat akun email, tinggal isi formulir lalu klik klik klik dan jadi. Sudah terbayang kan bagaimana mudahnya? nah.. sekarang saya akan menjelaskannya mulai dari nol (hehehe kayak petugas SPBU nih). Pertama, masuklah ke alamat blogger.com atau bisa juga klik di sini. Maka kita akan dialihkan ke sebuah halaman login google.  Perhatikan bagian kanan atas layar, di situ ada sebuah tulisan kecil bertuliskan "Sign Up". klik saja di situ. Selanjutnya kita akan dibawa ke halaman registrasi untuk mengisi sebuah formulir pendaftaran seperti gambar di bawah :

Nah.. isi formulir tersebut dengan benar. Isikan email agan pada dua kolom pertama, kemudian buatlah sebuah password (usahakan password strengh tidak lemah "weak"). Kemudian ulangi lagi password untuk konfirmasi. Selanjutnya beri nama blognya, sebagai contoh saya beri nama "Bukan Namrif". Email notification boleh kita centang, tidak juga tidak apa apa. Gunannya untuk memberitahu info-info terbaru blogspot pada kita lewat email. Kemudian tentukan jenis kelamin agan, kalau agan masih ragu, pilih saja Other, hehehe. Selanjutnya isi tanggal lahir agan, (usia minimal memiliki sebuah blog adalah 13 tahun) tapi itu aturan tahun 2009 sih, nggak tahu sekarang adik kecil boleh apa nggak?? Lalu isikan kata verifikasi yang bentuknya aneh itu, usahakan menyalinnya dengan benar karena kalau tidak kita akan diminta isi formulir dari awal. Kemudian beri tanda centang pada frase "I accept the . . . " (hal ini wajib). Selanjutnya klik "Continue" untuk melanjutkan !

Nah . .  sekarang kita sudah memiliki akun blogspot. Selanjutnya kita buat dulu sebuah blog ya. Perhatikan bagian kiri atas layar dan klik pada "Blog Baru" untuk membuat sebuah blog.


Maka akan muncul jendela munculan baru. Beri nama blog baru agan, misal "Bukan Namrif". Selanjutnya buat sebuah alamat / url untuk blog agan. Usahakan di bawah alamat baru yang agan buat tadi muncul tulisan "Alamat blog  ini tersedia." Kemudian pilih sebuah template yang menurut agan menarik. Lalu klik "Buat blog!"

Nah . .  blog baru dengan nama "Bukan Namrif" dan alamat buknam.blogspot.com telah jadi, tapi blog ini masih belum ada isinya alias kosong. Syarat utama sebuah blog disebut sebagai blog penuh adalah memiliki sedikitnya satu posting / artikel. Untuk itu kita buat dulu sebuah posting ya, perhatikan gambar di atas, klik pada segitiga kecil di sebelah "Lihat blog" sehingga muncul menu dropdown seperti itu. Pilih menu "Post".

Nah. . . inilah gudang posting agan. Tapi belum ada isinya. Klik "Entri Baru" pada bagian kiri atas untuk membuat sebuah artikel baru.

 Nah . . inilah lembar kerja agan. Tuliskan judul artikel berikut isinya seperti di atas. (Isi dengan artikel agan saja sih, yang di atas cuma contoh) Lalu klik "Publikasikan" jika sudah selesai.

Secara otomatis lembar kerja akan tertutup. Nah.. jika agan ingin melihat bagaimana wujud blog baru agan, perhatikan gambar di atas, pada bagian atas layar, klik "Lihat blog".

Nah. .  inilah hasil jerih payah agan tadi. . bagaimana ? mudah bukan ? selamat menjadi blogger ya !

Posting Komentar

Followers

Recent Post